Translate

Senin, 18 November 2013

Pancake Strawberry

100428 pancake cheesecake hmed.hmedium Resep Pancake Aneka Rasa
Pancake Strawberry

Bahan :
- 300 ml susu cair
- 200 gram tepung terigu protein sedang
- 30 gram margarin, lelehkan
- 6 tetes pewarna makanan merah muda
- 2 butir telur, kocok lepas
- 1 1/2 sendok makan gula pasir halus
- 1/4 sendok makan baking powder
- 1/2 sendok teh garam

Pelengkap :
- 150 gram buah strawberry, potong kotak-kotak kecil
- 50 gram selai strawberry


- 10 sendok makan es krim strawberry
- 2 sendok makan air

Cara Membuat :
  • Ayak tepung terigu, gula pasir halus, baking powder dan garam.
  • Kemudian campurkan telur dan susu cair,aduk rata. Lalu tuang ke dalam campuran tepung terigu sedikit demi sedikit sambil diaduk rata, dan masukkan margarin yang telah dilelehkan sedikit-sedikit sambil diaduk perlahan.
  • Diamkan selama 15 menit hingga adonan mengembang, tambahkan pewarna merah muda, kemudian aduk hingga rata.
  • Tuang 1 sendok sayur kecil ke dalam teflon tanpa dioles margarin, biarkan asal berkulit, balik, dan biarkan hingga matang.
  • Untuk pelengkap, panaskan selai strawberry dengan air, aduk hingga larut, tambahkan buah strawberry, lalu aduk hingga rata.
  • Ambil 1 lembar pancake, tuangkan saus pelengkapnya, kemudian taruh es krim strawberry diatasnya.
  • Pancake strawberry siap untuk dihidangkan.
Sekian resep dan cara membuat pancake kali ini. Selamat mencoba dan semoga bermanfaat.


dikutip dari : likethisya.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar